Modern Artinya Keseimbangan dan Keadilan
​Sifat dasar manusia yang condong kepada harta (mal) seringkali menimbulkan persoalan bahkan berujung pada sengketa dan permusuhan. Keinginan untuk mendapatkan keuntungan secara instan sering dimanfaatkan oleh pihak tertentu, namun disisi lain kepedulian terhadap mekanisme bisnis yang baik juga sering diabaikan. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkapkan dalam kurun waktu 5 tahun terakhir yaitu tahun 2017 hingga tahun 2022, masyarakat telah mengalami kerugian sebesar Rp. 21 Triliun akibat investasi bodong. Modus yang dijalankan oleh investasi bodong tersebut adalah janji keuntungan yang fantastis dalam jangka waktu yang pendek. Sebenarnya kesalahan fatal dalam berinvestasi sangat bisa dihindari, apabila para pihak secara jernih memahami tujuan bersama dalam berinvestasi, tidak mengutamakan kepentingannya masing-masing, dan mengikuti aturan yang berlaku. Namun apabila para pihak secara bersama menyadari perlunya pihak ketiga yang memberikan penilaian secara objektif, agar tidak terjadi conflict of interest, maka PT. Profit Bersih Indonesia siap memberikan pendampingan dalam berinvestasi melalui konsultasi Muamalah, bisnis dan keuangan Syariah. Kami juga siap memberikan pendampingan apabila tujuan mencari harta tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi juga untuk orang lain, maka konsultasi akad-akad sosial (tabarru) menjadi pilihannya.
​Pengetahuan dan kemampuan Muamalah adalah hal yang sangat penting dimiliki oleh setiap Muslim, namun perlu diakui hubungan horizontal yang terkandung didalam Islam tersebut, belum menjadi bagian yang dianggap penting oleh kebanyakan Muslim di Indonesia. Hal tersebut dapat terlihat dari market share perbankan Syariah yang masih dibawah 7% dari keseluruhan perbankan nasional, artinya lebih dari 92% pasar perbankan di Indonesia masih menyetujui praktik riba, belum lagi market share industri keuangan non bank (IKNB) Syariah yang masih dibawah 5%. Selain yang terlihat dari industri keungan Syariah, pengetahuan Muamalah didalam kehidupan yang lebih riil juga belum terlihat signifikan, seperti pengetahuan mengenai Syirkah (bentuk perusahaan dalam Muamalah), akad-akad bisnis Syariah hingga perhitungan zakat, waris, wasiat dll, yang terdapat pada akad tabarru (tolong-menolong). Oleh karena itu PT. Profit Bersih Indonesia, memandang urgent memberikan pelayanan literasi dan pelatihan di bidang Muamalah dengan biaya yang terjangkau, agar salah satu Maqashid Syariah yaitu harta kaum Muslimin dapat terjaga dengan baik, melalui pelatihan yang membentuk setiap Muslim dengan sendirinya memiliki pengetahuan dan kemampuan Muamalah yang mumpuni.
Dengan jumlah penduduk mayoritas bergama Islam, Indonesia memerlukan lembaga keuangan Syariah yang tidak hanya banyak tetapi juga berkualitas, karena bagi sebagian oknum, adanya keinginan ber-Syariah masyarakat Inbdonesia, justru dimanfaatkan dengan mendirikan lembaga keuangan yang berkedok Syariah. Saat ini dari segi kuantitas saja, lembaga keuangan terutama lembaga keuangan mikro Syariah yang memiiki segmentasi pasar menengah kebawah seperti BMT atau Koperasi Syariah, jumlahnya tidak banyak. Dari 127 ribu lebih Koperasi di Indonesia, yang berbentuk BMT atau Koperasi Syariah jumlahnya tidak sampai 10%. Dengan demikian konversi lembaga keuangan menjadi hal yang sangat penting di Indonesia, PT. Profit Bersih Indonesia sendiri memberikan pelayanan dan pendampingan bagi lembaga keuangan yang sedang menjalani proses konversi dari lembaga keuangan konvensional menuju lembaga keuangan Syariah. Bahkan bukan hanya lembaga keuangan, tetapi juga perusahaan-perusahaan yang menginginkan manajemen dan keuangannya berbasis Syariah, termasuk pembiayaannya adalah pembiayaan Syariah.
Keberadaan riset menjadi hal yang pokok bagi perkembangan ekonomi Syariah, baik secara makro maupun secara mikro. Khususnya bagi perusahaan, keberhasilan dalam mencapai target tidak terlepas dari hasil riset yang profesional dan valid. Metode penelitian yang tepat menjadi kunci kuatnya hasil riset yang bermanfaat, salah dalam menetapkan metode penelitian maka dampaknya akan semakin jauh dari target dan tujuan yang ingin dicapai. Kami PT. Profit Bersih Indonesia sangat menjunjung tinggi hasil riset yang objektif dan transparan, tidak terkecua hasil riset tersebut dipergunakan untuk kepentingan yang lebih umum.
Mengapa Kami?
Pada era modern, bisnis terus berkembang menjadi semakin kompleks, berbagai tantangan dan perubahan mendorong para pelaku bisnis melakukan berbagai hal untuk mendapatkan profit.
Kepuasan konsumen kini bukan satu-satunya jalan untuk mendapatkan profit, tetapi sudah bertransformasi menuju tanggungjawab sosial.
​
Perkembangan paling mutakhir bahkan menunjukkan bahwa para pelaku bisnis secara sadar menginginkan bisnis yang baik dan benar.
​
Keberkahan menjadi tujuan utama para pelaku bisnis dalam mencari profit. Sehingga secara holistik : profit, kepuasan konsumen, dan tanggungjawab sosial, merupakan tujuan didalam keberkahan tersebut.
​
Namun keberkahan dalam berbisnis adalah hasil kerja bersama, oleh karena itu memiliki partner yang mengerti bisnis dan Muamalah adalah sebuah kebutuhan.
​
Kami PT. Profit Bersih Indonesia berkomitmen menjadi partner dalam berbisnis dan Muamalah, dengan empat layanan utama kami yaitu konsultasi, literasi, konversi dan riset.
​
Kami didukung oleh tim yang memiliki latar belakang Syariah dan Muamalah, termasuk praktisi bisnis dan akademisi ekonomi Syariah, serta tim yang berpengalaman diperbankan.
Podcast Ekonomi Islam