top of page
Gambar penulisWimpow Panjaitan

Ibnu Mas'ud : Pengelola Baitul Mal Kufah

Diperbarui: 31 Mar 2023

Namanya Abdullah bin Mas'ud Radhiyallahuanhu, seorang Sahabat Rasululullah Solallahualaihiwasalam, Beliau adalah orang keenam yang masuk Islam.


Sebelum masuk Islam Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu merupakan orang yang penakut, bahkan untuk melewati para pembesar Quraisy, Beliau menundukkan kepala dengan langkah yang terburu-buru karena takut.


Namun setelah masuk Islam, Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu justru membuat para pemimpin, pembesar, dan bangsawan Quraisy terpesona, saat Beliau melantunkan ayat Al-Qur'an disisi Ka'bah dalam majelis para bangsawan Quraisy.


Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu menjadi orang pertama yang membaca Al-Qur'an di Ka'bah setelah Rasulullah Solallahualaihiwasalam. Beliau adalah orang yang sangat berilmu, bahkan Rasulullah Solallahualaihiwasalam pernah berkata kepada para Sahabat "Berpegang teguhlah kepada ilmu yang diberikan oleh Ibnu Ummi Abidin".


Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu juga dikenal sebagai orang yang paling dipercaya Rasulullah Solallahualaihiwasalam dalam menjaga rahasia.


Walaupun tubuhnya kecil dan kurus, Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu tetap ikut ambil bagian dalam berbagai peperangan, salah satunya adalah Perang Badar, perang yang mengakibatkan tumbangnya Abu Jahal.


Dengan latar belakang yang demikian, Khalifah Umar bin Khattab Radhiyallahuanhu, mengangkat Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu, sebagai pengelola Baitul Mal di Kufah.


Penduduk Kufah sangat senang dan bersyukur dengan adanya Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu, padahal penduduk Kufah sebelumnya dikenal sebagai penduduk yang suka memberontak, selalu menentang.


Penutup

Orang yang tepat dengan track record yang tepat, dari hasil perjalanan memperbaiki diri dengan Islam, adalah orang yang paling pantas untuk menduduki jabatan penting. Ibnu Mas'ud Radhiyallahuanhu adalah teladan bagi semua Muslim khusunya bagi yang sedang memegang jabatan ekonomi dan keuangan.


Wallahu a'lam bishawab




Sumber : Biografi 60 Sahabat Nabi Solallahualaihiwasalam, Khalid Muhammad Khalid, Ummul Qura, Tahun 2018



bottom of page